Bandai Namco terkenal sebagai pengembang dan penerbit yang sering membuat game berdasar franchise populer. Pada Bandai Namco Sale kali ini di Humble Store, mereka membawa berbagai franchise untuk diobral.
GPT mencatat berikut beberapa franchise populer yang diobral Bandai Namco dalam Bandai Namco Sale kali ini:
- Naruto: Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 1, 2, 3, 4, Naruto to Boruto Shinobi Striker, dan Naruto Storm 4
- One Piece: Burning Blood, Pirate Warriors 3 dan Unlimited World Red
- Sword Art Online: Hollow Realization, Fatal Bullet dan Accel World vs Sword Art Online
- Dragon Ball: Xenoverse 1, 2 dan FighterZ
Selain franchise populer, Bandai Namco juga menyertakan seri game mereka sendiri dalam obral ini seperti:
- Tales of: Symphonia, Zestiria dan Berseria
- Pacman: Museum, 256, The Ghostly Adventures, Championship Edition 2, Ms. Pacman
- Dark Souls: Remastered, 2, 3 dan beberapa DLC (Scholar of the First Sin, The Ringed City, Ashes of Ariandel)
- Ni No Kuni: 1 dan 2 (Revenant Kingdom)
- Tekken 7
- Soulcalibur 6 (preorder)
- Ridge Racer Unbounded Bundle
- Ace Combat Assault Horizon – Enhanced Edition
dan masih banyak lagi. Salah satunya yang mungkin layak disebutkan adalah Enslaved: Odyssey to the West buatan Team Ninja yang diakuisisi Microsoft.
Bandai Namco Sale yang bekerja sama dengan Humble Store dari Humble Bundle ini tidak akan berlangsung lama. Obral akan berlangsung hingga 5 hari ke depan atau tanggal 18 Oktober 2018.
Agar tidak ketinggalan, langsung saja gamer PC meluncur ke TKP di bawah ini:
Be the first to comment