Waktunya weekend, waktunya game gratis dari Epic Games Store (EGS). Kali ini EGS hadir dengan 2 game gratis sekaligus.
Baik Black Widow: Recharged maupun Centipede: Recharged merupakan game klasik konsol Atari yang dibuat kembali (remake) agar lebih keren dan sesuai untuk konsol dan PC generasi terkini. Bisa dilihat hasil remake-nya, terlihat lebih dinamis dengan kontrol yang cepat dan responsif.
Dalam Black Widow: Recharged, gamer PC menjadi laba-laba yang menjaga sarangnya, baik dari serbuan makhluk lain maupun untuk mendapatkan makanan berupa serangga yang lezat. Sementara dalam Centipede: Recharged, gamer PC menggunakan semacam tank untuk menyerang para serangga dan kelabang (centipede) yang menyerang perumahan.
Black Widow: Recharged dan Centipede: Recharged hadir dengan nuansa neon dari warna-warna cerah. Dan sebagaimana biasanya EGS, kedua game gratis ini hadir selama seminggu hingga Kamis, 10 Maret 2022. Yuk kita ke TKP!
Download Gratis (Epic Game Store): Black Widow: Recharged
Download Gratis (Epic Game Store): Centipede: Recharged
Be the first to comment