10 Kandidat Game PC Terbaik yang Akan Hadir di Tahun 2017

10 Kandidat Game PC Terbaik yang Akan Hadir di Tahun 2017

2017 merupakan tahun di mana banyak pengembang game mengeluarkan berbagai game terbarunya di berbagai platform. Baik itu merupakan sekuel, remake (pembuatan ulang), standalone (game lepas) atau serial baru, tentunya banyak kandidat game PC terbaik yang akan bermunculan di tahun ini.

GPT mencoba menelusuri kandidat game PC terbaik mana saja yang masih belum rilis, tetapi dijadwalkan rilis tahun 2017. Berikut hasil penelusuran kami.

1. State Of Decay 2

Bersiaplah untuk kembali bertualang dalam dunia penuh zombi. Kendalikan sekelompok orang yang selamat dari kiamat zombi (zombie apocalypse), bangun kepemimpinan untuk menghadapi tantangan. Game buatan Undead Labs dan diterbitkan oleh Microsoft ini rencananya akan mendukung multiplayer hingga 4 pemain, tampilan orang ketiga (third person) dan sistem perkembangan karakter ala game RPG.

Situs resmi: State of Decay 2

 

2. Prey

Game ini pernah dirilis tahun 2006 oleh pengembang Human Head. Setelah hak ciptanya dibeli oleh Bethesda (yang menerbitkan game seperti Doom dan Dishonored), maka Bethesda memutuskan menunjuk Arkane Studios untuk membuat ulang Prey. Gamer PC akan memainkan karakter yang diculik dalam pesawat ruang angkasa yang penuh alien. Pertarungan dalam game ini adalah gabungan dari FPS dan eksplorasi.

Situs resmi: Prey

Beli Prey sekarang

 

3. Gwent – The Witcher Card Game

Jika gamer PC penggemar franchise The Witcher dari CD Projekt RED, game ini tentunya salah satu kandidat game PC terbaik yang ditunggu-tunggu. Game ini diumumkan di E3 2016 dan merupakan mini-game dalam The Witcher 3 yang dibuat versi full game. Gwent adalah game kartu yang unik. Pemain menaruh kartunya di medan tempur dan mengendalikannya. Kirim pasukan di setiap jalur, pilih rajanya dan tancapkan dominasi dalam skenario perang.

Situs resmi: Gwent – The Witcher Card Game

 

4. Hello Neighbor

Hello Neighbor adalah game bergenre stealth-horror  (serupa Amnesia: The Dark Descent). Gamer PC bermain sebagai karakter yang ingin memasuki rumah tetangganya secara diam-diam. Yang membuatnya tidak mudah adalah tetangga tersebut dirancang oleh pengembang tinyBuild Games dengan AI adaptif tingkat lanjut. Setiap perbuatan yang gamer PC lakukan telah diantisipasi oleh AI tersebut, mulai dari pergerakan hingga tindakan yang diambil. Tugas gamer PC sederhana: masuk ke ruang bawah tanah dan temukan rahasia tetangga tersebut, tanpa tertangkap olehnya.

Situs resmi: Hello Neighbor

Beli Hello Neighbor sekarang

 

5. Vampyr

Dibuat oleh Dontnod Entertainment (pembuat game Life Is Strange) dan diterbitkan oleh Focus Home Interactive, Vampyr adalah kisah vampir yang melibatkan dilema etika dan moral. Berlatar kota London tahun 1918, gamer PC bermain sebagai Dr. Jonathan Reid. Dokter sekaligus vampir ini harus memilih antara jalan kebaikan atau kejahatan dalam perjalanannya. Pilihan sepenuhnya ada di tangan gamer PC.

Situs resmi: Vampyr

 

6. Tekken 7

Setelah bertahun-tahun dan melalui berbagai generasi konsol PlayStation dan sebagainya, game fighting dari Bandai Namco kini hadir juga di PC melalui Steam! Tekken 7 memasuki arena dengan efek partikel berkualitas tinggi, gerakan yang cepat, berbagai karakter baru dan banyak perkembangan lainnya. Tak lupa, hadir juga Akuma sebagai bintang tamu dari serial game Street Fighter.

Situs resmi: Tekken 7

Beli Tekken 7 sekarang

 

7. Outlast 2

Dalam Outlast 2, gamer PC bukan lagi memainkan karakter yang terjebak di dalam rumah sakit jiwa. Berlatar kebun jagung, rasakan kebingungan dan horor saat gamer PC harus menjelajahinya dengan bayang-bayang kekuatan jahat. Semua tema horor populer sepertinya dimasukkan oleh pengembang Red Barrel ke dalam game ini: aktivitas paranormal, ritual setan, pembakaran, dan salib terbalik. Mainkan jika berani.

Situs resmi: Outlast 2

Beli Outlast 2 sekarang

 

8. Injustice 2

Game fighting superhero vs superhero ini kembali hadir di layar PC. Warner Bros sebagai penerbit menambahkan banyak karakter baru ke game ini dibandingkan pada game sebelumnya. Beberapa di antaranya yang sudah dikonfirmasi kemunculannya adalah Supergirl, Gorilla Grodd, Deadshot dan banyak lagi. Kini gamer PC bahkan bisa meng-upgrade superhero favorit untuk menjadikannya lebih super lagi.

Situs resmi: Injustice 2

Beli Injustice 2 sekarang

 

9. Quake Champions

Quake sebagai game fighting arena bernuansa nostalgia era 90-an kini kembali hadir melalui tangan dingin Bethesda. Champions Bertarunglah dalam arena sebagai champion dalam Quake Champions. Bethesda menjanjikan game yang lebih halus dan gameplay yang tidak mudah diprediksi, serta konten multiplayer kompetitif yang mungkin suatu saat dapat bersaing dengan Overwatch dari Blizzard.

Situs resmi: Quake Champions

Beli Quake Champions sekarang

 

10. South Park: The Fractured But Whole

Bocah-bocah dari South Park, Colorado kini kembali dalam petualangan konyol lainnya. Kali ini, mengenai franchise film superhero mana yang harus tayang di bioskop. Game buatan Ubisoft ini memperkenalkan gameplay baru dan misi yang sesuai dengan industri superhero. Bersiaplah juga untuk bertemu karakter baru dan lama dari 20 tahun South Park.

Situs resmi: South Park: The Fractured but Whole

Beli South Park: The Fractured but Whole sekarang

 

Sudah tidak sabar menanti kehadiran para kandidat game PC terbaik di atas? Game PC mana saja yang gamer PC tertarik untuk membelinya? Silakan beri komentar di bawah.

 

Follow kami di Facebook dan Twitter.

 

Be the first to comment

Leave a comment

Your email address will not be published.


*