[REVIEW] Papers, Please

Mengintip bagaimana rasanya hidup di negara komunis dari sudut pandang petugas imigrasi. Demikianlah kira-kira setting cerita game Papers, Please ini.

Papers, Please sendiri adalah game puzzle yang dibuat secara indie oleh pengembang Lucas Pope. Game ini dirilis tanggal 8 Agustus 2013 untuk Microsoft Windows dan OS X, untuk Linux pada 12 Februari 2014, dan untuk iOS pada 12 December 2014.

Papers, Please menjadikan gamer PC sebagai petugas imigrasi penjaga perbatasan Arstotzka, sebuah negara fiksi yang menyerupai negara komunis. Arstotzka sendiri sering mengalami ketegangan politik dengan negara-negara di sekitarnya.

Game berlangsung di perbatasan Grestin Timur dan Barat, Sebagai petugas imigrasi, gamer PC harus menganalisis setiap imigran dan warga negara yang akan masuk ke Arstotzka, dan hanya mengizinkan masuk orang-orang yang memiliki dokumen yang dibutuhkan.

papers, please di game PC terbaik

Gamer PC diberikan kuasa untuk menerima atau menolak setiap orang yang ingin masuk. Selain itu, gamer PC juga diberikan alat-alat untuk menganalisis apakah orang yang sedang diperiksa itu layak masuk atau tidak. Alat-alat yang diberikan bervariasi, mulai transkrip wawancara, sidik jari, penimbang berat badan hingga X-ray dll.

Gamer PC akan mendapat gaji bulanan tergantung dari seberapa banyak orang yang diproses pada hari itu. Gaji dapat juga dipotong karena kesalahan pemrosesan. Sedangkan gaji digunakan untuk membayar sewa apartemen, makanan dan pemanas untuk seluruh anggota keluarga yang terdiri dari 4 orang. Dalam beberapa kasus, gamer PC akan dihadapkan pada dilema moral, seperti misalnya apakah mengizinkan masuk pasangan tua meskipun izinnya kurang memadai dan dapat berakibat gaji dipotong.

papers, please di game PC terbaik

Secara umum, game Papers, Please ini dapat memberi gambaran kepada gamer PC bagaimana rasanya hidup di negara komunis. Beruntunglah kita hidup di negara Indonesia yang demokratis dan menolak paham komunisme. Semoga Indonesia terus maju dan menjadi kekuatan yang disegani dunia.

Game Papers, Please ini dijual di Humble Store seharga $9,99 (sekitar Rp 150rb). Gamer PC dapat membelinya langsung, atau mendapatkannya GRATIS sebagai game DRM-free bulan September 2018 dengan menjadi anggota GPT Club.

Link:

Beli Papers, Please di Humble Store

Join GPT Club

Be the first to comment

Leave a comment

Your email address will not be published.


*